Kraksaan, tanggal 29 April 2016, bertempat di SMKN 2 KRAKSAAN PT. Advantage SCM melakukan recruitment test yang tidak hanya diikuti oleh Alumni dan Peserta Didik SMKN 2 KRAKSAAN saja akan tetapi juga diikuti oleh SMK luar. Perusahaan yang baru pertama kalinya melakukan recruitment test di SMKN 2 KRAKSAAN ini mendapatkan antusiasme yang cukup baik, dapat dilihat dari banyaknya peserta test yang hadir mencapai 289 peserta.
Hari Pertama recruitment tes tulis yang di ikuti 289 siswa dan alumni dari SMKN 2 KRAKSAAN dan juga siswa/alumni luar. setelah tes tulis selesai pengumuman hasil tes tulis pada jam 13.00, sebanyak 86 siswa dan alumni dari SMKN 2 KRAKSAAN dan juga siswa/alumni luas yang lulus tes tulis langsung mengikuti wawancara.
Hari kedua recruitment di adakan psikotes yang di ikuti 86 siswa dan alumni dari SMKN 2 KRAKSAAN dan juga siswa/alumni luar.
PT. Advantage SCM adalah Perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam jasa cash management and service yang didukung oleh tenaga-tenaga manajemen yang profesional dan berpengalaman. Berdiri Sejak 2 November 2004 di Jakarta Pusat dan mulai beroperasi pada tahun 2005.
PT. Advantage SCM membantu industri perbankan dalam mengurangi biaya operasional, mencegah duplikasi dan beban kerja serta meningkatkan produktifitas, menjaga kerahasiaan dan keamanan di dalam operasional perbankan.
Perusahaan ini melakukan pelayanan dalam pengelolaan uang tunai yang meliputi : ATM/CDM Cash Replenishment (CR), ATM/CDM First Level Maintanance Cash In Transit (CIT), Cash Processing Center (CPC), Cargo, dan juga Courier.
Semoga kerja sama yang baik di antara PT. Advantage SCM dan SMKN 2 KRAKSAAN ini bisa terus berlanjut dan bisa lebih baik lagi ke depan.